Ads 720 x 90

IDR Aliance S320 State Of Survival


Blog gratisan ini dibuat sebagai wadah untuk saling mengingatkan IDR member. Terima kasih telah berkunjung.

Untuk menelusuri blog ini, kami harap sobat membaca Disclaimer dan Kebijakan Privasi yang kami buat agar kita bisa saling mengerti batasan masing-masing. Dan untuk menghubungi kami, sobat bisa menggunakan laman Contact Us.

IDR Aliance S320 State Of Survival

IDR adalah salah satu aliansi Player Indonesia di state 320 yang didirikan oleh kakak Wings (tapi sudah pensiun) pada tanggal 06 Juni 2020. Entah siapa nama aslinya, tapi nick gamenya begitu.

State Of Survival

State Of Survival atau yang sering disingkat SOS adalah sebuah game online Zombie Apocalypse berbasis strategi yang bisa didownload melalui https://play.google.com/store/apps/details?id=com.kingsgroup.sos bagi pengguna Android. Pengguna lainnya silahkan menyesuaikan.

Di blog ini akan dibahas berbagai hal mengenai game State Of Survival, mulai dari tips, strategi event, dan jadwal event, serta hal lainnya yang penting untuk diketahui para freeplayer game SOS khusunya IDR Family.

Apa Yang Ada di Game State Of Survival ?

1. Solo

Tentu saja kita bermain dengan strategi sendiri, tapi perkembangan setiap anggota berakibat baik bagi kemajuan aliansi yang kita tergabung di dalamnya.

Dalam game ini kita memiliki pemukiman yang disebut Markas Besar (MB), banyak kegiatan yang dapat kita lakukan dengan solo game seperti melatih trop (Tentara) di 3 bangunan, Barak untuk memperbanyak pasukan Infanteri, Garasi untuk memperbanyak pasukan Pengendara, dan Lapangan Tembak untuk memperbanyak pasukan Pemburu. Semakin banyak pasukan yang kita miliki, maka akan semakin bagus pertahanan dan Batle Power (BP).

Pasukan yang kita miliki tersebut bisa kita gunakan untuk menyerang zombie di area terlantar bahkan menyerang MB player lain yang tidak satu aliansi dengan kita untuk menjarah RSS mereka atau sekedar ingin bakar-bakar saja. Dan tentara ini juga bisa kita tugaskan untuk memanen sumber daya di area terlantar. Di pemukiman (MB) kita juga bisa memainkan Trial (eksplore game) yang bisa kita mainkan solo melalui bangunan Precint Hero (PH).

2. Aliansi

Sekumpulan player bergabung membentuk sebuah aliansi untuk mendapatkan berbagai keuntungan. Dengan bergabung di sebuah aliansi, sebaiknya kita saling membantu sesama anggota sekaligus mengembangkan aliansi agar semakin memberi kita perlindungan dan buff pengembangan.

Dengan aliansi, kita bisa melakukan reli Iblis Terinfeksi, reli Pemburu Terinfeksi, bahkan me-reli player lain untuk menjarah sumberdaya mereka. Selain itu, ada beberapa event yang juga sangat memerlukan kerja sama team dari aliansi. Zona Wabah, Perang Bunker, Reservoir, Jebakan Influencer, Tantangan Aliansi, Pertikaian Aliansi, dan sebagainya.

3. State

IDR adalah salah satu aliansi player Indonesia di negara bagian 320 (state 320). Event negara bagian diantaranya Bentrokan Ibu Kota dan Perang Negara Bagian. Kedua event itu sebenarnya sangat bergantung dengan kerja sama aliansi khususnya, kerja sama penghuni state pada umumnya. Namun, memang kadang keegoisan membuat semuanya tidak berjalan sebagaimana sebaiknya.

Capitol Class (CC) atau Bentrokan Ibu Kota, merupakan event untuk menentukan siapa gubernur state. Tapi lebih dari itu, event ini adalah untuk mendapatkan reward lencana ketua sehingga diharapkan seluruh penghuni state memiliki lencana yang kuat saat bertempur dengan state lain di waktu State Versus State (SVS) atau Perang Negara Bagian berlangsung.

PENUTUP

Itulah sekilas pengenalan tentang Blog Gratisan ini. Salam Free Payer Indonesia. Dan semoga nanti kedepannya blog ini dapat membantu semua player Indonesia di SOS dan lebih banyak state yang mengibarkan sang Merah Putih.

Apabila ada hal-hal yang perlu kita bahas terlebih dahulu, silahkan tuliskan di kolom komentar.
Salam Free Payer Indonesia..



Lebih baru Terlama

Related Posts

Posting Komentar

Pembaruan Gratis Via Email